5 Cara Alami Mencerahkan Kulit Wajah
Kulit wajah yang putih dan cerah jadi dambaan banyak perempuan. Tapi ada kalanya sulit untuk mendapatkan kulit wajah yang putih dan cerah ini. Ada banyak bahan alami yang bisa kita temukan di kehidupan sehari-hari yang sebenarnya sangat bermanfaat dan efektif utnuk memutihkan dan mencerahkan kulit wajah
. Caranya adalah dengan dibuat menjadi masker alami. Ini dia lima cara alami yang dapat membantu kita memutihkan kulit wajah.
Lemon
Lemon kaya akan vitamin c yang baik untuk mencerahkan kulit dan membantu mempercepat tumbuhnya sel kulit baru. Selain itu lemon juga kaya akan antioksidan yang sangat baik untuk menunda penuaan dini dan bintik hitam yang sering muncul pada kulit wajah. Ini cara menggunakan lemon untuk memutihkan wajah:Ambil buah lemon segar, potong-potong lalu oleskan langsung pada kulit wajah sambil agak ditekan agar airnya keluar. Lagukan gerakan melingkar saat mengoleskan potongan lemon pada wajah ini. Setelah selesai, diamkan antara 20–30 menit hingga mengering. Setelah itu bilas hingga bersih dengan air hangat. Untuk yang kulit berminyak, bisa menggunakan perawatan ini setiap hari untuk hasil yang lebih efektif. Tapi untuk kita yang berkulit normal atau kering, sebaiknya gunakan antara 2-3 kali seminggu karena lemon punya kecenderungan untuk membuat kulit lebih kering.
Catatan:
Jangan lakukan perawatan ini kalau terdapat luka atau jerawat yang sedang luka atau meradang pada wajah karena bisa menyebabkan rasa perih dan iritasi.
Yogurt
Produk hasil fementasi dari susu ini kaya akan nutris yang sangat baik bagi kulit. Yogurt juga mengandung asam laktat yang sangat efekti untuk memutihkan kulit. Selain itu, yogurt juga cocok untuk segala jenis kulit. Berikut cara menggunakan yogurt untuk memutihkan kulit wajah: Pilih yogurt murni dan kental tanpa rasa. Oleskan langsung pada kulit wajah secara merata. Diamkan sebagai masker antara 15–20 menit hingga mengering, setelah itu bilas sampai bersih dengan air hangat. Lakukan ini setiap hari selama beberapa minggu, dan kita akan bisa langsung merasakan perbedaannya.Selain cara tersebut, kita juga bisa mencampur yogurt dengan bahan lain seperti madu (1:1) dan aplikaiskan dengan cara yang sama. Kita bisa juga mencampur yogurt dengan air lemon dan oatmeal hingga membentuk pasta kental lalu aplikasikan dengan cara yang sama.
Pepaya
Mungkin kita pernah mendengar tentang sabun wajah papaya yang konon efektif memutihkan wajah? Hal ini bukan tanpa alasan, karena memang buah yang satu ini cukup efektif untuk memutihkan wajah. Bahkan memakan papaya secara rutin juga bisa membantu mempercantik kulit dari dalam. Pepaya memiliki kandungan enzim papain yang dapat memutihkan wajah. Berikut cara menggunakan papaya untuk memutihkan kulit wajah:Gunakan kulit papaya bagian dalam (yang ada daging buahnya). Oleskan pada wajah secara menyeluruh lalu diamkan selama 15 menit hingga mengering. Setelah itu bersihkan dengan air dingin dan keringkan wajah Anda.
Selain itu bisa juga dengan cara mencampur air lemon dengan papaya yang telah dihancurkan. Tidak usah terlalu banyak, diperkirakan cukup untuk membuat masker yang cukup kental untuk seluruh permukaan wajah. Setelah jadi, aplikasikan masker pada wajah dan leher. Biarkan sekitar 20 menit hingga mengering, lalu bersihkan dengan air dingin. Lakukan ini dua kali seminggu untuk hasil yang maksimal.
Madu
Madu bisa membantu mencerahkan wajah karena bisa bertindak sebagai pelembab yang sangat efektif. Perlu kita ketahui bahwa kulit yang kering dan kulit mati adalah penyebab utama yang sering membuat kulit wajah terlihat kusam dan gelap. Madu juga mengandung anti bakteri, anti oxidant dan anti-tyrosinase yang bisa memudarkan noda hitam pada kulit atau bekas jerawat. Ini dia cara menggunakan madu sebagai pemutih wajah:Pilih madu murni yang alami dan berkualitas baik. Oleskan secara merata ke seluruh permukaan wajah. Biarkan 10-15 menit hingga mengering lalu bilas dengan air hangat. Lakukan ini satu kali setiap hari untuk hasil yang maksimal.
Selain itu kita juga bisa membuat masker dengan cara mencampur satu sendok teh madu, satu sendok teh air lemon, satu sendok makan susu bubuk (tanpa rasa), dan setengah sendok teh minyak almond. Aduk hingga rata lalu aplikasikan secara merata pada wajah selayaknya masker. Diamkan sekitar 15 menit hingga mengering lalu basuh dengan air dingin. Lakukan ini setiap hari agar hasilnya lebih cepat terlihat.
Bengkoang
Bengkoang bisa dikatakan sebagai salah satu rahasia kecantikan alami perempuan Indonesia. Memutihkan kulit wajah dengan bengkoang pun sudah terkenal sejak zaman dulu. Vitamin B dan C yang terkandung dalam bengkoang bermanfaat untuk memutihkan kulit wajah dan menghilangkan noda hitam dengan cepat. Caranya pun cukup mudah:Siapkan bengkoang dengan kondisi yang baik, lalu kupas bersih. Parut bengkoang dan peras airnya. Ambil air perasan bengkoang, simpan di sebuah wadah bersih dan diamkan selama 20-30 menit, hingga terlihat endapan putih di bawahnya. Setelah mengendap dengan maksimal, pisahkan airnya dan gunakan endapan itu sebagai masker. Oleskan secara merata pada wajah, lalu diamkan sekitar 15 menit hingga mongering setelah itu bilas wajah dengan air bersih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar